Sat Lantas Polres Bojonegoro Gelar Open House

Apakabar INDONESIA

Bojonegoro,newskabarindomesia.com – Sat Lantas Polres Bojonegoro menggelar acara open house dengan siswa dari RA ICP Nurul Ulum Bojonegoro di kantor Pelayanan Sat Lantas Polres Bojonegoro, Rabu (06/3/2019).

Acara open house sendiri langsung diterima oleh Kanit Dikyasa Ipd H. Sudirman bersama anggota dari Unit Dikyasa Sat Lantas Polres Bojonegoro yang diikuti sebanyak 82 siswa serta 10 Guru yang mendampingi siswa RA ICP Nurul Ulum Bojonegoro.

Kasat Lantas Polres Bojonegoro AKP Aristianto mengatakan, bahwa program “Open House” yang selalu dilaksanakan oleh Sat Lantas Polres merupakan progran rutin yang ditujukan kepada sekolah-sekolah yang ingin mengetahui tentang tugas pokok sebagai seorang Polisi khususnya sebagai anggota Lalul lintas serta pengenalan rambu-rambu lalu lintas agar dipahami sedari dini tentang rambu-rambu lalu lintas tersebut.

“Dengan kegiatan Open House ini merupakan upaya pembentukan karakter pelopor keselamatan berlalu lintas sejak usia dini, dengan harapan ketika beranjak usia millenial mampu membawa perubahan dan menggelorakan kamseltibcar lantas di lingkungan sekitarnya”l,” ucap Kasat Lantas.

Selain memberikan pengenalan serta pemahan tugas pokok Polisi serta rambu-rambu lalu lintas, para siswa RA ICP Nurul Ulum Bojonegoro juga diajak berkeliling kantor Sat Lantas Polres Bojonegoro di masing-masing unit.(Ivn).

About The Author

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda...!