Alasan Adminnistrasi, 124 Petugas Kebersihan di Lampung Barat Belum Terima Gaji

Apakabar INDONESIA Lampung Barat

LAMPUNG BARAT : Lambatnya proses administrasi keuangan Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan Kabupaten Lampung Barat, membuat gaji 124 tenaga pasukan orange belum dibayar hingga dua bulan.

Menurut keterangan Maryus, kepala seksi pelayanan kebersihan dinas lingkungan hidup kebersihan dan pertamanan setempat, sejak Juli sampai akhir Agustus tenaga harian lepas (THLS) bagian kebersihan belum dibayar karena administrasi keuangan belum selsai.

” Iya, sejak Juli samapi akhir Agustus ada keterlambatan pembayaran gaji tenaga kebersihan, penyebabnya karena keterlambatan administrasi pengeluaran keuangan terlebih saat ini menggunakan sistem online dalam SPJ” ungkap Maryus.

Dikonfirmasi lebih lanjut, Maryus tidak dapat menjelaskan secara detail terkait permasalahan ini. Mirisnya lagi, kasi pelayanan kebersihan dinas setempat bahkan tidak tau pasti kapan gaji petugas kebersihan akan dibayar. Ia mengarahkan untuk informasi lebih lanjut di kasubag keuangan dinas. Namun Sampai saat ini kasubag dinas setempat belum bisa dikonfirmasi.

“Saat ini proses administrasi untuk pembayaran gaji tenaga kebersihan sudah di kasubag keuangan, Kalau mau lebih jelas, langsung aja ke kasubag keuangan dinas”, kilahnya. (Tejo)

About The Author

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda...!