HNSI Sumut Pentingnya Asuransi Untuk Nelayan Kecil

Kabar Daerah

Medan Belawan – newskabarindonesia.com: Ketua DPD HNSI Sumut didampingi  Ketua DPC HNSI Medan melakukan sosialisasi tentang pemahaman dan pentingnya ansuransi bagi Nelayan, juga sekaligus memberikan bantuan kepada nelayan kecil saat di bantaran sungai Deli. Kamis (11/2/2022).

Ketua DPD HNSI Sumut, Zulfahri Siagian yang didampingi Ketua DPC HNSI Medan Abdul Rahman menyampaikan untuk nelayan yang berhak menerima ansuransi nelayan dengan memiliki kartu tanda penduduk (KTP) yang berprofesi sebagai nelayan,

Dan memiliki kartu nelayan (Kusuka), surat keterangan dari Lurah sebagai nelayan, bekerja di kapal ikan di bawah 10 GT dan direkomendasikan dari Dinas Perikanan Kabupaten/Kota.

“Sementara ada 170 ribu nelayan, dan baru 25 persen atau 45 ribu nelayan yang terlayani beransuransi dan rencananya kedepan Pemerintah akan mengansuransikan 10 ribu nelayan,” jelas Zulfahri Siagian Ketua DPD HNSI Sumut.

Kemudian, Ketua HNSI Sumut  juga menjelaskan tentang bagaimana tata cara memohon bantuan (proposal) pada Pemerintah melalui Dinas Perikanan Kelautan.

Disini, HNSI akan menerima saran dan aspirasi dari masyarakat nelayan baik terkait persoalan alat tangkap, zona tangkap ataupun persoalan yang lainnya.

Setelah sosialisasi, Ketua DPD HNSI Sumut dan Ketua DPC HNSI Medan memberikan paket sembako berupa 1 karung beras kepada nelayan yang berada di bantaran sungai Deli tersebut.

Sementara, warga nelayan sekitar tanggul sungai Deli yang hampir jembol di Lingkungan VII, Kelurahan Labuhan Deli, Kecamatan Medan Marelan berharap Pemerintah segera tindaklanjuti agar kedepannya tidak menimbulkan korban jiwa.

(Rikcy)

About The Author

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda...!