Wakil Ketua DPRD Kota Medan, HT Bahrumsyah Apresiasi Bakti Sosial PAC IPK Kecamatan Medan Belawan

Kabar Daerah Medan

BELAWANnewskabarindonesia.com: Wakil Ketua DPRD Kota Medan H Tengku Bahrumsyah Apresiasi bakti sosial Pimpinan Anak Cabang Ikatan Pemuda Karya (PAC IPK) Kecamatan Medan Belawan membangun/renovasi 2 (dua) tempat ibadah Musholla serta santuni anak yatim piatu dan kaum duafa, Senin (20/3/2023).

Pada kesempatan ini, PAC IPK Kecamatan Medan Belawan bersama tokoh masyarakat dan tokoh pemuda turut serta meresmikan Musholla Nurul Iman di Kelurahan Belawan I dan Musholla AL YAQIN di Lingkungan 35 Titi Panjang, Kelurahan Belawan II, Medan Sumatera Utara, Senin (20/3/2023).

Selama proses pembangunan sampai berbulan bulan, akhirnya jelang datangnya bulan Ramadhan 1444 H Musholla Nurul Iman dan Musholla AL YAQIN telah selesai di renovasi.

Dalam peresmian Musholla turut hadir Ketua DPRD Kota Medan HT Bahrumsyah, Ketua DPD LPM Kota Medan Hery Bolon, Ketua HNSI Kota Medan Abdul Rahman, Ustad Mulyadi, Ketua PAC IPK Belawan Herianto Laut dan Penasehat PAC IPK Belawan Rudi Simorangkir, Ketua PAC IPK Kecamatan Medan Deli, Medan Labuhan dan Medan Marelan, Ketua ABB Dedi Ainal, Ketua LPM Kecamatan Medan Belawan Budi Yanto SH, Ketua DPP Reaksi Mansyur Syahputra, Kepling 35 Belawan II dan para anak yatim piatu dan kaum duafa.

Dalam sambutan Ketua panitia pelaksana pembangunan/renovasi Mushollah AL YAQIN Eri Suprapto ucapkan terimakasih atas dukungan oleh PAC IPK Kecamatan Medan Belawan guna proses pembangunan/renovasi tempat ibadah (Musholla).

Lanjut sambutan Ketua LPM Kota Medan Herry Bolon di acara peresmian Musholla AL YAQIN mengucapkan semoga masyarakat Belawan II dan PAC IPK Kecamatan Medan Belawan mendapat keberkahan dari Allah SWT.

“Ia menambahkan bahwa juara umum di tingkat MTQ Kota Medan diraih peserta dari Kecamatan Medan Belawan,” terang Hery Bolon

Ditengah tengah acara yang sama, Ketua PAC IPK Kecamatan Medan Belawan Harianto Laut yang di dampingi Rudy Simorangkir mengatakan bahwa IPK siap mendukung situasi kamtibmas.

Alhamdulillah, jelang bulan Ramadhan renovasi atau pembangunan 2 tempat ibadah (musholla) telah siap dibangun. Kemudian musholla dapat di pergunakan oleh masyarakat untuk ibadah. tutur Herianto Laut

Wakil Ketua DPRD Kota Medan HT Bahrumsyah pada kesempatan ini menyampaikan kegiatan positip yang dilakukan PAC IPK Belawan patut di apresiasi.

Selain mendapatkan juara umum ditingkat MTQ Kota Medan bahwa atlet Koni Kecamatan Medan Belawan juga meraih juara umum, Ujar HT Bahrumsyah di acara peresmian tempat ibadah bersama PAC IPK Kecamatan Medan Belawan

Setelah pemotongan pita di Mushola AL YAQIN, acara di lanjutkan dengan pembagian bantuan kepada anak yatim piatu dan kaum duafa.

(Rikcy)

About The Author

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda...!