Labuhanbatu -newskabarindonesia.com
Kepala Dinas Kabupaten Labuhanbatu Asrol Azis Lubis,SE,MAp membantu Irham Hasibuan ayah dari siswa SDN 11 Rantau Utara Ardiansyah Hasibuan Korban Kebakaran guna meningkatkan silaturahmi Dinas Pendidikan dengan wali murid di Jalan Aek Matio, Kelurahan Siringo-ringo, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, Senin, (11/9/2023)
Asrol Azis Lubis kami dari Dinas pendidikan kabupaten labuhanbatu induk sangat turut berduka atas kejadian yang menimpah wali murid tersebut.
” Kita turut berduka cita atas musibah kebakaran yang menimpa orang tua siswa (Ardiansyah) kita. dimana, sampai saat ini orang tuanya belum bisa sanggup untuk membelikan pakaian sekolahnya yang habis ludes terbakar. jadi, Kebiasaan Kita dari Dinas Pendidikan Kalau ada warga kita yang tertimpa musibah kebakaran, maka kita menggalang dana seikhlas hati untuk bisa membantu kawan yang terkena musibah.ujar Kadis.
Kadisdik yang akrab di sapa Bung Acun ini juga menuturkan, kunjungan pada korban kebakaran pada hari ini yakni kita telah memberikan bantuan sumbangan, dimana sumbangan tersebut mudah mudahan siswa kita yang kena musibah ini bisa bersekolah lagi seperti biasa,harapnya.
Saat di singgung tentang kerugian dari orang tua Wali murid, Bung Acun memperkirakan kerugian tersebut berkisar 10-30 jutaan yang di alami korban kebakaran.
Hal senada juga di sampaikan oleh Koordinator Wilayah (Korwil) Sekolah Dasar Rantau Utara Saudara Muhammad Idris Harahap, memang kebiasaan yang kita buat kalau ada salah satu keluarga Pendidikan orang tua wali murid yang terkena musibah kebakaran akan kita bantu segera anggaran Pak Kadis.” Sebut Korwil.
Jadi, lanjut M Idris, kita kumpulkan donasi satu kecamatan, untuk di rancang dalam hal kegiatan positif untuk berbagi rasa, sama sama merasakan supaya anak tersebut bisa berkelanjutan sekolahnya di dinas pendidikan.
Irham Hasibuan tidak menyangka dan spontan terkejut atas bantuan dadakan yang di berikan Dinas Pendidikan Labuhanbatu, saya terkejut dan terharu atas bantuan yang sudah di berikan oleh Bapak Kadis (Bung Acun.red) beserta jajaran nya yang sudah meluangkan waktu dan finansialnya kepada kami.kata Irham, pada awak media ini.
Ayah Ardiansyah juga mengungkapkan bahwa, beliau tidak bisa balas kebaikan dari Dinas pendidikan dan jajaran Kecamatan Rantau Utara, hanya Allah SWT (Tuhan Yang Maha Esa) yang bisa membalas,sambungnya dengan nada yang sedih.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa Kebakaran tersebut, kerugian korban orang tua Siswa SDN 11 berkisar 10-30 jutaan.
Turut hadir di pada Kegiatan musibah kebakaran tersebut, Kadis Pendidikan Labuhanbatu Asrol Azis Lubis,SE,MAp Korwil Rantau Utara Mhd.Idris Harahap, Kepling Ahmad Ihzar Ritonga, Kepsek SDN 11 Tri julfan Ritonga,SPd,SD, K3S Rantau Utara di wakili Saudari Samriati SPd,serta Masyarakat sekitar. (A.lubis)