Home / Apakabar INDONESIA

Kamis, 15 Agustus 2019 - 17:15 WIB

Sarana Olahraga Terealisasi, Warga Kebon Kosong Ucapkan Terimakasih

Jakarta, newskabarindonesia.com : Atas prakarsa dan mediasi bersama Babinsa, Babinkamtibmas, Ketua Rw, dan Karang Taruna Kebon Kacang maka satu lahan yang tadinya berupa taman kini disulap menjadi sarana Olahraga yang sangat dinanti warga.

Babinsa Koramil 05/Tanah Abang Serka Syafaruddin menghadiri proses peresmian sarana Olahraga warga RW. 01 ini di Kelurahan Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Kamis, (15/8/2019)

Kegiatan peresmian dipimpin oleh Lurah Kebon Kacang Aiman Abdulatib dan dihadiri juga oleh Babinkamtibmas, Ketua RW. 01 beserta para Ketua RT, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat RW. 01 Kelurahan Kebon Kacang.

Baca Juga  Disdik Labuhanbatu Motivasi Siswa Berkompetisi Tingkat Provinsi Tim GSI

Lurah menyampaikan ucapan terimakasih mewakili warga RW. 01 Kebon Kacang kepada Sudin Pemuda dan Olahraga Kota Administrasi Jakarta Pusat karena telah membantu pembangunan sarana olah raga RW. 01 Kelurahan Kebon Kacang.

“Kita semua berharap dengan adanya sarana olah raga bersama ini, akan tercipta ruang untuk menyalurkan bakat dan minat generasi muda sehingga terhindar dari hal negatif seperti tawuran dan penyalahgunaan gunaan narkoba,” Jelas Aiman.

Baca Juga  Diduga Salah Gunakan Dana Bumdes, Inspektorat Labuhanbatu Periksa Pengurus BUMDes

Saya juga mengapresiasi pak Babinsa dan Pak Babinkamtibmas yang telah mensuport Karang Taruna RW 01 untuk mewujudkan sarana olarah raga ini, tuturnya.

Serka Syafaruddin menambahkan sarana olah raga ini bisa digunakan untuk bermain dan berolah raga seluruh warga RW. 01 Kelurahan Kebon Kacang.

“Warga bisa berlatih Futsal, Volly, Basket dan senam bersama. Perawatannya harus dilakukan bersama-sama juga. Agar masa pakainya bisa panjang maka kita harus mau merawat sarana ini bersama-sama.” Tutup Syafaruddin. (Nvd/Ivn)

Share :

Baca Juga

Apakabar INDONESIA

Presiden RI Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Eric Thohir Layak Evaluasi Kinerja Direksi Pelindo Belawan

Apakabar INDONESIA

KNTI Sumut Hadiri Kunjungan Kerja KKP Plt. Dirjen Perikanan Tangkap dan DPR RI 

Apakabar INDONESIA

Kemacetan Rutin di Gerbang Pelabuhan Internasional BNCT Tanpa Solusi

Apakabar INDONESIA

Pegawai BUMN Tak Berakhlak, Rizki Affandi Sebagai Corporate Secretary BNCT Pelindo (Persero) Blokir WA Wartawan

Apakabar INDONESIA

Pelayanan Bongkar Muat BNCT Pelindo Tak Optimal Terlantarkan Seorang Supir

Apakabar INDONESIA

Begini Cara DPRD Lampung Stabilkan Harga Singkong

Apakabar INDONESIA

Pelindo Group & FKS Group Sinergi Kembangkan Program Pemberdayaan Masyarakat 

Apakabar INDONESIA

Kapal Amerigo Vespucci Italia Perdana Sandar di Indonesia Pelabuhan Belawan