Pameran Bonsai 2018 Resmi di Gelar

Apakabar INDONESIA

Bandar Lampung, newskabarindonesia.com :
Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Bandarlampung kembali menggelar pameran bonsai yang di gelar di Rumah Makan Kayu Bandar Lampung Jum’at (15/12/2018).

Hadir dalam acara tersebut, pemilik rumah makan kayu, Bupati Tulangbawang Barat Umar Ahmad dan beberapa tamu undangan yang lain.

Ketua Panita Agum Gumilar mengatakan,
Kontes bonsai ini digelar sebagai wujud dari pelestarian bonsai. Dan pameran ini digelar untuk umum.

Agum menambahkan, Pameran bonsai kali ini mengambil tema “Begawi Bonsai Bandarlampung” tersebut bekerja sama dengan Komunitas Teman Bonsai dan Rumah Kayu.

Selanjutnya Agum mengatakan, kegiatan ini terbagi menjadi dua, pada 11-14 Desember, penilaian bonsai yang mengikuti kontes. Pada 15-21 Desember, pembukaan acara sekaligus pengumuman para pemenang

Ada tiga kelas yang dikompetisikan, yaitu prospek, regional, dan madya, di mana akan dipilih 10 besar. Setiap kelas ada satu pemenang dan berhak memeroleh sertifikat Nasional,” ujarnya. (Sus/Red).

About The Author

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda...!