Lampung Utara – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke – 74, Pemkab Lampung Utara mengadakan Lomba Tradisional tingkat seluruh Instansi Pemkab, di Halaman Pemkab setempat, Selasa 13 Augustus 2019.
Wakil Bupati Lampung Utara, Hi Budi Utomo mengatakan, berbagai kegiatan diselenggarakan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 74 Tahun.
Selain menyelenggaran Lomba Tradisional seperti Tarik Tambang, Trompah,dan Lomba Futsal, pemkab lampung utara juga menyediakan pelayanan kesehatan, seperti Donor Darah, cek golongan darah, cek koresterol, dan gula darah.
“Tujuan diselenggarakan ini juga untuk mengikat rasa persatuan dan kesatuan khususnya antara, Masyarakat, Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri,” jelasnya.
Masih katanya, melihat antusias dari aparatur sipil negara yang mengikuti kegiatan, sangat tinggi, baik itu masyarakat, ASN, TNI, maupun Polri yang mengkuti berbagai macam kegiatan yang selenggarakan, “kita lihat juga lampung utara masih minim tempat hiburan, dan insyallah untuk kedepan akan kita sediakan.” Punbkasnya (Bib/Yn)