PG Jalasenastri Kolinlamil Gelar Ceramah Kesehatan Wanita

Apakabar INDONESIA

JAKARTA, newskabarindonesia.com– Untuk mencegah bahaya Kanker Serviks yang menjadi ancaman kesehatan tiga besar bagi Kaum Hawa, Pengurus Gabungan Jalasenastri Kolinlamil mengedukasi anggotanya dengan pengetahuan tentang pencegahan Kanker mematikan ini, Jumat (30/8/2019).

Ceramah bahaya kanker serviks disampaikan oleh Kapten Laut (K/W) dr. Putu Octavianty dari Diskes Koarmada I. Ceramah kesehatan ini, digelar dalam rangkaian pertemuan rutin bulanan dan dibuka langsung oleh Ny. Yayuk Heru Kusmanto di gedung PG Jalasenastri Kolinlamil, Sunter Kodamar, Jakarta Utara.

Dalam pertemuan yang dihadiri seluruh Ketua Ranting dan anggota, Ketua PG mengharapkan Ibu-ibu Jalasenastri dapat lebih awal mengetahui ciri-ciri atau gejala Kanker Serviks, sehingga dapat ditangani dan diatasi lebih cepat. Hal ini merupakan wujud nyata kepedulian Jalasenastri dalam membantu anggota dan keluarganya.

Narasumber Kapten Laut (K/W) dr. Putu Octavianty menjelaskan kanker serviks adalah salah satu tumor ganas yang sering dijumpai pada wanita, juga satu-satunya penyakit kanker yang dapat ditemukan penyebabnya. Kanker serviks disebabkan oleh Human Papilloma Virus (HPV), virus ini dapat menyebar secara langsung dari kontak kulit dan masa inkubasinya bisa lebih dari sepuluh tahun,

“Oleh karena itu di stadium awal tidak ada gejala apapun. Kanker serviks dapat dicegah dan dideteksi, dengan melakukan skrining secara rutin sehingga dapat efektif menghindari kanker serviks,” ujarnya.

Kegiatan diikuti dengan penuh antusias oleh ibu-ibu jalasenastri, terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan. Kegiatan yang sangat bermanfaat ini diakhiri dengan foto bersama. (Red)

About The Author

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda...!